navibar

Selamat Datang Di Blog Sederhana Ini, Semoga Bermanfaat !!!

Selasa, 24 Mei 2011

Membuka Proteksi Klik Kanan Blogger

Cara Membuka Proteksi Menu Klik Kanan Sebuah Situs. Suatu saat saya “berjalan-jalan” ke sebuah situs dan ingin mencoba mengcopy beberapa artikelnya (hehe ketahuan deh). Setelah saya melakukan “blok” terhadap artikel yang saya maksud kemudian saya mencoba untuk mengcopynya dengan cara melakukan klik kanan. Namun apa yang terjadi adalah fungsi klik kanan telah didisable oleh pemilik situs tersebut yang tentunya bertujuan untuk melindungi artikelnya dari “copas” orang lain..

Penasaran dengan pen-disable-an tersebut kemudian saya berusaha untuk mencari tahu bagaimana cara untuk menjebol proteksi klik kanan tersebut. Dan jika ingin tahu caranya, silakan ikuti tipsnya berikut ini. Walaupun tidak semua situs/blog melakukan hal yang sama (pen-disable-an klik kanan) namun siapa tahu para pengunjung suatu saat menemui situs-situs tersebut.
Karena proteksi klik kanan ini biasanya menggunakan javascript maka cara membuka proteksinya adalah sebagai berikut.
Bagi para pengguna Firefox, lakukan langkah-langkah berikut ini.

Pertama, klik menu Tools kemudian pilih Options, seperti screenshot berikut ini.


Kedua, setelah muncul jendela “Options” kemudian pilih tab “Content”.
Ketiga, kemudian hilangkan centangan pada “Enable Javascript


Keempat, klik OK
Kelima, selesai.

Bagi Pengguna Opera, lakukan langkah-langkah berikut ini.

Pertama, klik menu Tools kemudian pilih “Quick Preferences
Kedua, selanjutnya hilangkan centangan pada “Enable Javascript”, seperti screenshot di bawah ini.

Ketiga, selesai


Atau kita dapat menggunakan javascript berikut ini.

javascript:void(document.oncontextmenu=null)

Caranya adalah ketika kita masuk ke situs/blog yang menggunakan proteksi klik kanan, kemudian copy script tersebut pada browser kemudian tekan Enter. Dengan script tersebut, klik kanan menjadi “enabled” kembali.
SELAMAT MENCOBA!!! ^_^ thx bangeet ya !!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar